Skip to main content
x
Unit Kamsel Sat Lantas Polres Mukomuko Aiptu Harlensi SH dan Bripda Widi Prasetia melaksanakan Sosialisasi Pelopor Keselamatan ber Lalu lintas kepada para pelajar, Guru dan Tata Usaha di MAN 2 Mukomuko, Kecamatan Kota Mukomuko, Kabupaten Mukomuko, jumat 12/5/23.foto.( Alfian.T/Mediasinardunia.com)

SATLANTAS POLRES MUKOMUKO BERI EDUKASI DAN SOSIALISASI TERTIB BERLALU LINTAS KEPADA PELAJAR MAN 2 MUKOMUKO

Mukomukomediasinardunia.com-  Untuk menanamkan jiwa tertib berlalu lintas, Satuan Lalu Lintas Polres Mukomuko laksanakan sosialisasi tertib berlalulintas di MAN 2 Mukomuko.

Unit Kamsel Sat Lantas Polres Mukomuko Aiptu Harlensi SH dan Bripda Widi Prasetia melaksanakan Sosialisasi Pelopor Keselamatan ber Lalu lintas kepada para pelajar, Guru dan Tata Usaha di MAN 2 Mukomuko, Kecamatan Kota Mukomuko, Kabupaten Mukomuko, jumat (12/5/23).

Hal tersebut disampaikan Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto, S. H.,S.IK.,M.H melalui Kasat Lantas AKP Fery Octaviary Pratama, .S.IK.,M.H yang diwakilkan oleh Kanit Kamsel Sat Lantas Aiptu Harlensi, S. H.

“Sosialisasi yang kami berikan kepada adik-adik pelajar di MAN 2 Mukomuko merupakan langkah untuk mewujudkan Kab. Mukomuko yang tertib dalam berlalu lintas, kepada adik-adik kita ini terutama di MAN 2 mukomuko” ujar Kanit Kamsel.

Kegiatan yang dilaksanakan personel Satlantas Polres Mukomuko agar para siswa dapat memahami tentang tertib berlalu lintas serta mengetahui pentingnya mematuhi peraturan lalulintas untuk meminalisir kecelakaan lalulintas.

Kota Bengkulu
Unit Kamsel Sat Lantas Polres Mukomuko Aiptu Harlensi SH dan Bripda Widi Prasetia melaksanakan Sosialisasi Pelopor Keselamatan ber Lalu lintas kepada para pelajar, Guru dan Tata Usaha di MAN 2 Mukomuko, Kecamatan Kota Mukomuko, Kabupaten Mukomuko, jumat 12/5/23.foto.( Alfian.T/Mediasinardunia.com)

Aiptu Harlensi SH juga berharap kepada para Siswa untuk selalu patuh dan taat kepada kedua orang tua dan guru di sekolah,” selalu berbakti dan taat kepada orang tua serta guru di sekolah,” himbaunya.

Selain itu, kegiatan sikap dan sosialisasi ini diharapkan dapat meminimalisir angka kecelakaan khususnya di kalangan pelajar.

“Ya sosialisasi meminimalisir angka kecelakaan khususnya di kalangan pelajar kesekolah-sekolah di kabupaten Mukomuko akan terus kita lakukan secara berjenjang.” Lanjut aiptu harlensi.(AT)