Skip to main content
x
Pada momen HUT Bhayangkara ini, kita membantu pelajar dan mahasiswa yang telah berumur diatas 17 tahun dan memiliki prestasi tingkat nasional kita menggelar pembuatan SIM gratis bagi mereka, Senin (12/6/2023).

Pelajar dan Mahasiswa Bengkulu Bisa Dapat SIM Gratis! Ini Syaratnya

Bengkulu - Mediasinardunia.com - Dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara serta membantu pelajar dan mahasiswa yang kesulitan biaya dalam pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM), Satlantas Polresta Bengkulu mengadakan program SIM gratis bagi mahasiswa dan pelajar berprestasi tingkat nasional. Simak syarat lengkapnya!

Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono diwakili Kasat Lantas AKP Fery Octaviari Pratama mengatakan, SIM gratis diperuntukkan bagi pelajar dan mahasiswa Bengkulu yang memiliki prestasi tingkat nasional. Prestasi harus dibuktikan dengan piagam. Syarat usia harus 17 tahun keatas.

"Pada momen HUT Bhayangkara ini, kita membantu pelajar dan mahasiswa yang telah berumur diatas 17 tahun dan memiliki prestasi tingkat nasional kita menggelar pembuatan SIM gratis bagi mereka," kata Fery, Senin (12/6/2023).

Fery menjelaskan, pendaftaran SIM gratis dibuka bagi pelajar dan mahasiswa tanggal 15-29 Juni 2023. Pelajar dan mahasiswa dapat mendaftar dengan melampirkan fotocopy KTP dan piagam prestasi tingkat nasional yang dimiliki.

"Pendaftaran kita buka tanggal 15 (Juni) mendatang dengan melampirkan fotocopy KTP dan piagam prestasi yang dimiliki. Kita imbau bagi yang memenuhi syarat tersebut silahkan mendaftar agar memiliki SIM kendaraan," jelas Fery.

Fery mengungkapkan, persyaratan dapat dikirim ke nomor WhatsApp (WA) 082373319494. Nama-nama yang beruntung akan diumumkan pada akun Instagram @satlantaspolrestabengkulu.

Sedangkan, untuk lomba video animasi, temanya adalah 'keselamatan berlalu lintas', dengan syarat video berdurasi 1 menit. Peserta wajib menyertakan nama dan alamat sekolah. Video dikirim mulai 19-21 Juni 2023 ke nomor WA Halo Satlantas 082373319494. Pemenang akan diumumkan pada 30 Juni 2023.