Skip to main content
x
Pejabat Eselon II Mukomuko Mengundurkan Diri karena Masalah Kesehatan, 05/07/2024 (Diky/Mediasinardunia.com)

Pejabat Eselon II Mukomuko Mengundurkan Diri karena Masalah Kesehatan

Mukomuko, Mediasinardunia.com – Alasan kuat yang membuat Edi Kasman, SH, seorang pejabat eselon II di Pemkab Mukomuko, Bengkulu memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatannya akhirnya terungkap. Hal tersebut bukan disebabkan oleh tekanan, melainkan murni karena masalah kesehatan yang sedang dihadapinya.

Pada Jumat, 5 Juli 2024, sore hari, ketika dimintai konfirmasi, Kepala Dinas Sosial Mukomuko, Edi Kasman, SH tidak mengelak bahwa ia telah mengirimkan surat pernyataan pengunduran diri dari jabatan Kepala Dinas Sosial.

Edi menegaskan bahwa surat yang dia kirimkan langsung kepada Bupati Mukomuko bukanlah permohonan pengunduran diri, melainkan pernyataan pengunduran diri dari jabatan di dinas tersebut.

"Saya ingin menjelaskan bahwa surat yang saya kirimkan kepada Bupati bukan permohonan pengunduran diri, melainkan pernyataan pengunduran diri yang telah saya tandatangani dan dilengkapi dengan materai," ujar Edi Kasman.

Edi Kasman juga menjelaskan kronologi dari kondisi kesehatannya yang akhirnya memaksa dirinya untuk mengundurkan diri dari jabatan Kepala Dinas Sosial. Ia menderita penyakit yang sudah lama dideritanya, namun semakin parah setelah bulan puasa tahun lalu. Setelah itu, ia sudah dua kali dirawat inap di salah satu rumah sakit terkenal di Kota Padang dan sering menjalani rawat jalan sesuai anjuran dokter.

Dari hasil diagnosa dokter, ternyata Edi menderita penyakit gula darah tinggi dan kolesterol, yang membuat kondisi fisiknya sering melemah. Karena kondisi kesehatannya yang semakin memburuk, ia sering absen dari kantor demi menjaga kesehatannya. Atas pertimbangan tersebut, Edi memutuskan untuk mengundurkan diri agar program kerja di dinas yang dipimpinnya tidak terganggu.

Edi juga menceritakan bahwa keluarganya juga menyarankan agar ia beristirahat sejenak dari pekerjaan. Surat pernyataan pengunduran diri yang ditujukan kepada Bupati Mukomuko pun dia kirimkan melalui travel, karena ia sedang menjalani perawatan di Kota Padang.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Mukomuko, Eka Diana mengonfirmasi bahwa atasan mereka, Edi Kasman, telah mengirimkan surat pengunduran diri dari jabatannya kepada Bupati Mukomuko. Meskipun Bupati belum memberikan tanggapan.

Eka Diana juga menyatakan bahwa Edi mengundurkan diri karena penyakit gula dan kolesterol yang dideritanya, yang membuatnya jarang masuk kantor selama dua bulan terakhir. Meskipun telah menyatakan keinginan untuk mundur dari jabatannya sejak tiga bulan lalu, namun hal tersebut belum terealisasi.

Pihak dinas sempat membujuk Edi untuk tetap bertahan di jabatannya dan menunda pengunduran diri, terutama karena Eka Diana sendiri akan segera pensiun pada bulan September 2024. Meskipun demikian, aktivitas pekerjaan di Dinas Sosial Mukomuko tetap berjalan seperti biasa, meskipun terdapat beberapa kendala teknis yang harus diatasi.