Skip to main content
x

Hasil Tes STTD Telah Diumumkan, Elmay Saputri Alumni SMA N 3 Kota Bengkulu Lulus Jadi Taruna Baru

 

Kota Bengkulu, Mediasinardunia.com-  Hasil Tes penerimaan Calon Taruna Baru Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) telah diumumkan, di kota Bengkulu terdapat 2 orang siswa yang telah lulus tes. Salah satunya ialah Alumni Siswa SMA N 3 Kota Bengkulu Elmay Saputri.

Saat dikonfirmasi awak media kami Mediasinardunia.com Kepala Sekolah SMA N 3 Kota Bengkulu yang diwakili oleh Bapak Buhari, SE bagian Kesiswaan mengatakan pihak sekolah tentu sangat bangga dan senang karena alumni siswinya diterima di salah satu sekolah yang sangat bergengsi di tingkat Nasional ini.

Kota Bengkulu

“Kami selaku pihak sekolah sangat bangga karena salah satu alumni siswi kami dapat lolos di Sekolah STTD tersebut, yang telah kita ketahui di Kota Bengkulu ini hanya 2 Orang yang bisa Lolos, pada dasarnya siswi kami ini memang sangat pintar dan pandai, dengan hasil kelulusan salah satu siswi kami ini tentu bisa memberi motivasi kepada siswa-siswi yang lainnya.” Ujar Bapak Buhari, SE.

Selain itu, orangtua Elmay Saputri Bapak Rukman mengungkapkan rasa syukurnya atas kelulusan tes penerimaan putrinya di STTD tersebut.  

Kota Bengkulu

“Alhamdulillah, Saya sebagai orang tua yang sangat mendukung tentunya bersyukur dan senang anak saya lulus dan bisa masuk sekolah ini, semoga dengan ini putri saya dapat mengharumkan nama Keluarga, serta bisa menjadi contoh untuk yang lainnya agar terus semangat menggapai impiannya.” Demikian ungkapnya. (Ujang)